Selasa, 23 April 2024

Muswil VI APTISI Wilayah II A Sumsel - Babel, M Helmi Kembali Menjabat Sebagai Ketua Terpilih


Dalam musyarawarah wilayah (muswil) VI Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Wilayah IIA Sumatera Selatan – Bangka Belitung kembali menunjuk Dr Drs H M Helmi, M.S sebagai ketua terpilih periode 2022 – 2026 mendatang.

Memperoleh 23 suara dari perwakilan setiap perguruan tinggi di wilayah IIA Sumsel-Babel, Helmi berhasil mengungguli kandidat calon lainnya, Dr Bukman Lian, MM., MSi., CIQaR dengan perolehan 20 suara dalam proses pemungutan suara melalui voting.

Ketua APTISI terpilih, Helmi mengapresiasi dukungan suara yang diberikan kepadanya. Tidak hanya itu, semua perguruan tinggi yang ada di APTISI merupakan keluarga besar dan ikut andil menyukseskan pemilihan serta muswil yang digelar.

“Tidak ada lagi perbedaan. Semuanya satu. Kita menghadapi tugas yang cukup berat. Kita akan menghadapi sejumlah peraturan yang regulatif sekali dan perlu kebersamaan kita agar bisa berhasil,” katanya usai pengukuhan di Ballroom Hotel Harper Palembang, Selasa (22/3/2022).

Menurutnya, terpilihnya dirinya kembali sebagai ketua merupakan amanah yang harus dijalankan sebaik mungkin. Terlebih ia telah diberikan mandat oleh Ketua APTISI Pusat untuk menyusun kepengurusan dan program kerja.

“Bantu saya. Saya akan datang ke setiap perguruan tinggi. Akan kita duduk satu meja untuk mendengarkan aspirasi dan menyelesaikan permasalahan. Tujuannya agar organisasi lebih efektif dan tidak berjalan sendiri sendiri. Sekali lagi terimakasih dan mari kita berjuang bersama,” harapnya.

Sementara, Ketua APTISI Pusat, Dr Ir H Budi Djatmiko, M.Si., MEI menginstruksikan kepada Ketua APTISI Wilayah IIA yang terpilih untuk bergerak cepat menyiapkan struktur kepengurusan serta seluruh program kerja.

“Maksimal tiga bulan sudah ada. Kita ingin bersama sama memajukan perguruan tinggi swasta di Indonesia. Kualitas pendidikan juga menjadi prioritas utama kita,” pungkasnya.

Dalam Muswil yang terselenggara atas kerjasama sejumlah perguruan tinggi swasta, termasuk Universitas Indo Global Mandiri (IGM) ini juga dihadiri oleh Gubernur Sumsel Herman Deru yang mendapatkan award (penghargaan) dari APTISI Pusat, Dewan Penasihat APTISI Pusat, Dr H Marzuki Alie; dan Kepala LLDIKTI Wilayah II, Prof Yuliansyah, SE., MSA., PhD., Akt., CA. (andhiko tungga alam)

Berita Lainnya